Simulasi Cicilan KPR: Pengertian, Manfaat, dan Cara Menggunakannya

February 24, 2025 | Waktu baca 5 menit

Simulasi Cicilan KPR: Pengertian, Manfaat, dan Cara Menggunakannya

Simulasi cicilan KPR merupakan fitur yang akan membantu kamu dalam menemukan KPR yang tepat sesuai budget. Menggunakan simulasi KPR pun mudah selama kamu tahu di mana bisa menemukannya dan cara untuk mengoperasikannya.


Oleh karena itu kamu perlu mengetahui simulasi / kalkulator KPR lebih jauh. Di sini akan dijelaskan mengenai apa itu simulasi KPR, manfaat, dan hal lain yang masih berkaitan dengannya.


Apa itu Simulasi Cicilan KPR?

Simulasi cicilan KPR merupakan fitur kalkulator yang disediakan oleh pihak bank untuk kamu yang ingin tahu prediksi besaran cicilan yang akan dibebankan padamu ketika pengajuan KPR diterima.


Simulasi cicilan KPR ini perlu kamu manfaatkan sebaik-baiknya supaya kamu dapat mengetahui cara hitung cicilan KPR bank yang sesuai dengan budget. Bisa dijadikan sebagai perbandingan juga ketika sedang memilih KPR dari beberapa bank yang menarik perhatian kamu.


Fitur simulasi cicilan KPR mudah kamu temukan di internet. Kamu biasanya akan menemukannya di situs web masing-masing bank. Kamu pun bisa melakukan simulasi cicilan KPR di aplikas IDEAL lho. Dengan fitur IDEAL Compass, kamu bisa melakukan simulasi berapa DP yang dibayar, maksimal cicilan per bulan, tipe produk KPR, dan akhirnya akan mendapatkan rekomendasi produk KPR terbaik untuk kamu.


Mengapa Sebaiknya Melakukan Simulasi KPR?

Jangan sia-siakan simulasi KPR atau kalkulator KPR yang bisa dengan mudah kamu gunakan di aplikasi IDEAL. Kamu akan terbantu dengan kehadiran simulasi cicilan KPR tersebut. Ini manfaat yang akan kamu terima.


1. Kamu akan mendapatkan bayangan jumlah cicilan rumah per bulan

Manfaat utama dari simulasi KPR adalah kamu bisa memperoleh gambaran jumlah cicilan yang harus kamu bayar berdasarkan perhitungan dari jumlah pinjaman pokok, bunga yang berlaku, dan masa tenor.


Dengan begini, kamu bisa lebih mudah memilih KPR di bank mana yang paling sesuai kondisi keuangan kamu.


2. Simulasi cicilan KPR tidak dikenakan biaya sama sekali

Kamu harus tahu jika simulasi KPR yang tersedia di aplikasi IDEAL itu gratis. Kamu tidak perlu mengeluarkan uang sepeser pun.


Kamu hanya perlu download aplikasi IDEAL dan memiliki koneksi internet yang stabil. Kamu pun bisa memanfaatkan simulasi cicilan KPR ini seperlunya karena tidak ada batasan bagi pengguna.


3. Perhitungan dilakukan secara otomatis

Manfaat lainnya dari simulasi KPR adalah kamu tidak perlu melakukan perhitungan karena simulasi yang akan menghitung sendiri, kemudian memberikan hasilnya secara otomatis. Kamu hanya perlu menunggu perhitungan dalam beberapa detik, hasilnya akan langsung muncul.


Simulasi KPR membuat proses perhitungan cicilan jadi lebih praktis.


4 Cara Lain untuk Melakukan Simulasi KPR dengan Mudah

Tidak hanya berkunjung di situs web suatu bank, kamu juga bisa melakukan simulasi KPR dengan cara-cara berikut ini.


1. Berkunjung ke situs web properti

Kamu juga bisa menemukan simulasi KPR di situs web properti ternama Indonesia. Cara simulasinya tidak jauh berbeda dengan input data di simulasi yang tersedia di situs web bank.


2. Bertanya langsung pada pihak bank

Kamu dapat bertanya langsung untuk mengetahui simulasi KPR rumah pada pihak bank. Mereka tentu akan bersedia membantu kamu memperoleh informasi yang dibutuhkan. Jadi, jangan ragu untuk bertanya.


3. Meminta bantuan agen properti

Jika kamu berencana menggunakan agen properti untuk membantu pengajuan KPR, kamu bisa memintanya untuk melakukan simulasi KPR.


Agen properti biasanya sudah paham dengan tugas ini. Sekalian membantu kamu menemukan KPR yang sesuai dengan keinginan kamu.


4. Menggunakan fitur IDEAL Compass

Kamu bisa menggunakan fitur IDEAL Compass untuk simulasi KPR. Fitur ini tersedia di aplikasi IDEAL. Untuk cara simulasinya sangat mudah, akan dijelaskan di bawah ini.

simulasi cicilan kpr



Cara Simulasi Cicilan KPR di IDEAL Compass

Simulasi cicilan KPR mudah kamu temukan dengan berbagai cara, tapi simulasi KPR di IDEAL Compass memiliki cara yang unik karena terhubung langsung dengan properti yang kamu inginkan. Seperti inilah tahapan cara simulasi cicilan KPR yang bisa kamu coba di IDEAL Compass.

  • Download aplikasi IDEAL dan lakukan pendaftaran dalam waktu singkat.
  • Setelah itu kamu bisa langsung login dan masuk ke beranda.
  • Pilih Simulasi.
  • Kemudian pilih properti yang kamu inginkan.
  • Setelah itu pilih DP yang kamu inginkan. Semakin besar DP, maka cicilan per bulannya akan semakin kecil.
  • Kemudian kamu bisa memilih ingin melakukan cicilan dalam kurun waktu tertentu atau sudah punya budget tertentu untuk dibayarkan selama sebulan.
  • Isi sendiri tenor yang diinginkan, misalnya 15 tahun.
  • Pilih jenis KPR yang tersedia, yaitu Konvensional, Syariah atau Keduanya.
  • Setelah itu IDEAL akan memberikan rekomendasi produk KPR sesuai dengan kebutuhan kamu yang isinya prediksi cicilan per bulan, besaran bunga per tahunnya, berapa lama bunga tetap dijalankan, serta penawaran-penawaran menarik dari produk KPR-nya.


Tips agar KPR Disetujui Pihak Bank

Kamu pasti ingin tahu bagaimana caranya supaya KPR yang diajukan bisa disetujui oleh pihak bank. Ini dia hal yang perlu kamu lakukan.


1. Mengumpulkan informasi KPR secara lengkap

Sebelum mengajukan KPR, pastikan kamu mencari tahu tentang kelebihan dan penilaian risiko KPR di bank tertentu. Kebijakan antara bank satu dan bank lain bisa berbeda.


Kamu berhak memilih KPR yang kebijakannya pas denganmu. Mencari informasi KPR sekarang sangat mudah karena kamu bisa mengeceknya langsung di situs web resmi bank-bank tersebut. Semuanya sudah cukup lengkap di sana.


2. Manfaatkan simulasi cicilan KPR secara benar

Tadi sudah dijelaskan cara menggunakan simulasi cicilan KPR. Fitur ini ada di aplikasi IDEAL dan juga tersedia di setiap bank. Tujuannya adalah untuk memudahkan kamu memproyeksi cicilan yang harus dibayarkan nantinya.

Jangan lewatkan fitur ini karena benar-benar akan membantu untuk mengukur kemampuan dalam membayar cicilan KPR.


3. Perhatikan syarat dan dokumen yang diminta

Ada berbagai macam dokumen yang harus dipersiapkan untuk mengajukan KPR. Perhatikan dengan baik apa saja dokumen yang kamu butuhkan. Kalau perlu tulis satu per satu dan tandai mana yang sudah siap, mana yang belum. Kamu akan jadi lebih mudah untuk mempersiapkannya.


4. Jangan pernah mencoba memanipulasi data

Kamu diwajibkan untuk memberikan informasi yang benar pada petugas bank. Jangan pernah berani memanipulasi data karena konsekuensinya pengajuan tidak akan dikabulkan dan kamu bisa saja di-blacklist sebagai peminjam KPR. Kalau sampai hal itu terjadi, tentu saja kamu yang merugi karena kesulitan mengajukan KPR.


5. Sabar menunggu keputusan

Pihak bank tentu membutuhkan waktu untuk mempelajari aplikasi yang kamu ajukan. Kamu harus bisa bersabar sampai pihak bank mengabari aplikasi pengajuan KPR disetujui atau ditolak.


Demikian penjelasan mengenai simulasi cicilan KPR dan hal lainnya. Manfaatkan simulasi KPR untuk menemukan rumah impian kamu. Semoga aplikasi pengajuan KPR kamu bisa disetujui ya!


Kini Hadir IDEAL yang Memudahkan Kamu dalam Pengajuan KPR

Gunakan aplikasi IDEAL untuk membantu kamu menemukan produk KPR yang cocok sesuai kebutuhanmu.

Dengan fitur IDEAL Compass, kamu akan mendapatkan rekomendasi produk KPR berdasarkan tenor yang diinginkan, jenis produk KPR konvensional atau syariah, dan budget cicilan yang dibayarkan per bulannya. 


Bagi kamu yang ingin mengajukan KPR secara online, bisa dilakukan melalui IDEAL dan Lamudi.co.id. Ada banyak keunggulan yang bisa didapatkan jika mengajukan KPR melalui IDEAL dan Lamudi.co.id, mulai dari mendapatkan beragam bunga KPR menarik hingga proses pengajuan yang cepat dan mudah. Klik halaman Kalkulator KPR atau Take Over KPR untuk mendapatkan informasi lebih detail.